Makan dengan Pemandangan Mewah di Pelangi Resto di Jalan Tambora, Semarang, Jawa Tengah
Halo teman teman semua!!
Setelah sekian lama, aku kembali menulis review restoran ya. Kalau melihat situasi saat ini memang tidak memungkin kita untuk keluar rumah terlalu lama ya. Maka dari itu, banyak segmen bisnis yang menurun dan bahkan bisa di bilang gulung tikar. Namun, kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda bukan? Sebagai manusia kita tidak boleh patah semangat dan berharap pandemi ini segera berakhir. Banyak banyak berdoa ya teman, agar kita semua selalu dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Kembali ke review ya, jadi Pelangi Resto yang pertama di Semarang, yaitu yang terletak di jalan Singosari, membuka cabang di jalan Tambora No.6, Tegalsari, Kec. Candisari, Kota Semarang, Jawa Tengah 50614.
TEMPAT
Tempat baru dari resto menyediakan pemandangan yang bagus. Kamu bisa menikmati pemandangan seluruh kota di sini dari keatasan. Tempatnya pun jauh lebih luas dibanding dengan resto Pelangi yang berada di Singosari. Di sini pun tempatnya dibagi menjadi beberapa segmen yaitu P Oleh Oleh untuk berbelanja beberapa oleh oleh dan roti chifon keju andalan resto Pelangi, P Eatery untuk restonya, HiBiNiu coffee, serta VIP Room dengan viewnya yang indah. Tidak seperti resto sebelumnya, resto Pelangi di jalan Tambora ini juga menyediakan tempat parkir yang sangat luas. Terlebih untuk teman yang membawa mobil, tidak perlu bingung cari tempat parkir untuk mampir ke sini ya.
MAKANAN DAN MINUMAN
Dari segi menu pun, resto ini juga memiliki perbedaan dibanding resto Pelangi sebelumnya. Terlebih lagi dengan ditambahnya HiBiNiu coffee yang merupakan perbedaan yang jelas. Bisnis kopi sekarang sudah sangat merajai, maka dari itu tidak heran resto memberikan inovasi dengan menambahkan tersebut.
Untuk makanan, saya pesan Spagetti Carbonara, Wagyu Striploin dan Rum Coffee Latte.
Spagetti Carbonara |
Spagetti ini tidak hanya kaya rasa tapi kaya jumlahnya wkwk. Porsinya jumbo, besar sekali. Untuk Teman teman yang makannya banyak, ini cocok sekali untuk kalian. Dengan harga 55ribu per porsi, spagetti boleh banget bersaing dengan spagetti di pasarannya. Rasa dari spagetti ini sangat creamy. Saus creamnya tidak terlalu kental sampai bikin eneg ataupun terlalu encer. Jumlah sausnya pun tidak pelit, bahkan cukup banyak untuk bisa dicocol2 dengan garlic baquette pendampingnya. Untuk topping, resto ini menyajikan smoked beef dan jamur champiqnon. Jangan kahwatir, jumlahnya banyak, sesuai dengan jumlah pastanya. Tak lupa sentuhan garnish dengan daun parsleynya.
Wagyu Striploin |
Ini nih yang berbeda, wagyu striploin. Di masak dengan kematangan medium rare, begitu dipotong dagingnya masih juicy. Saat dikunyahpun, terasa sekali kalau dagingnya ini berkualitas tinggi. Dan itu nikmatnya surgawi. Untuk teman yang suka steak, pasti sudah tau ya kalau makan steak bisa pilih varian saus dan kentangnya. Nah di sini, ada tiga macam saus yaitu Blackpepper, Mushroom, dan BBQ sauce. Dan untuk kentang, pilihannya adalah Bake, Fried, dan Mashed Potato. Kali ini saya pesan saus Mushroom dan Mashed Potato. Untuk saus Mushroom, saya sangat puas. Sausnya kentalnya pas dan gurih. Sausnya ini creamy tapi tidak too much. Sausnya halus ya, kalian tidak akan menemukan potongan jamur di sini. Untuk creamynya, mungkin ini terbuat dari susu. Dan ada yang unik dari steak ini, yaitu mashed potatonya. Mashed potato mereka berwarna ungu. Dan rasanya tidak sepenuhnya seperti kentang? Saya rasa, mashed potato ini ada campuran antara kentang dan ubi ungu. Jadi kalau di bayangan kita mashed potato itu gurih dan asin, jangan kaget ketika makan steak di sini ya. Karena mashed potatonya terasa manis, tidak seperti mashed potato pada umumnya. Namun manisnya ini sedikit saja, saya rasa manisnya ini murni dari ubinya, bukan dari tambahan gula. Meski begitu, mashed potato ini tidak merusak rasa dari steak ini kok. Menurut saya ini malah unik dan berkesan buat saya. Jarang sekali saya melihat mashed potato berwarna ungu begini. Wagyu Striploin ini harganya 110rb.
Rum Coffee Latte |
Dan yang terakhir, saya pesan Rum Coffee
Latte. Ada yang spesial di sini yaitu tambahan rum untuk menu ini. Namun,
menurut saya, rum nya tidak terlalu terasa. wanginya hanya sedikit. Mungkin
untuk menyamakan selera pasar ya. Namun, saya pernah mencoba kopi rum di coffee
shop lain, dari segi susu dan rum terasa lebih baik dibanding dari HiBiNiu ini.
Namun untuk pecinta kopi yang kuat, ini bisa menjadi pilihan teman temaan.
Kopinya cukup kuat, bisa jadi teman begadang dan nongkrong sampai malam. Alas
gelasnya ada logonya HiBiNiu, dan alasnya ini rekat banget dengan mejanya.
Selain itu juga menyerap dengan baik embun es dari gelasnya. Jadi jangan kuatir
kalau mejanya basah.
Jadi kesimpulannya, resto ini keren banget. Pemandangan bagus, interior desain pun bagus, makanan dan minuman pun enak. Untuk anak muda pasti betah tongkrong lama di sini. Tidak hanya anak muda, bahkan untuk sekedar makan siang dan bersilahturahmi dengan keluarga besar pun di sini sangat nyaman. Tempatnya sangat luas jadi tidak perlu kahwatir akan terlalu berisik bila datang dengan keluarga besar. Tidak ketinggalan, ada tempat oleh oleh yang bisa kamu datangi selagi datang ke Pelangi Resto ini. Ada berbagai macam jajanan yang bisa kamu beli. Dan tentunya ada chifon keju andalan mereka yang bisa kamu beli untuk buah tangan orang orang terkasih di rumah. Untuk teman teman yang dari luar kota pun, jangan kahwatir. Tempat oleh oleh ini cukup lengkap, jadi kamu tidak perlu repot ke pusat oleh oleh lain.
Resto ini sementara buka pukul 11:00 - 20:00 WIB selama masa pandemi sesuai dengan anjuran dari pemerintah. Kita senantiasa selalu berdoa ya, agar pandemi ini segera berlalu, dan keceriaan muncul kembali di sela sela aktivitas kita. Untuk lokasi nya bisa kalian cek di bawah ini:
Pelangi Tambora Semarang
Alamat: Jl Tambora No 4 Candisari, Semarang.
Reservasi : 024-76444591 / +6285938507620 (Whatsapp)
Instagram: @pelangitambora.smg
https://goo.gl/maps/hGu3A4UaKSeYEz77A
Sampai jumpa di review selanjutnya ya teman teman. Jangan lupa jaga kesehatan!
Jadi kesimpulannya, resto ini keren banget. Pemandangan bagus, interior desain pun bagus, makanan dan minuman pun enak. Untuk anak muda pasti betah tongkrong lama di sini. Tidak hanya anak muda, bahkan untuk sekedar makan siang dan bersilahturahmi dengan keluarga besar pun di sini sangat nyaman. Tempatnya sangat luas jadi tidak perlu kahwatir akan terlalu berisik bila datang dengan keluarga besar. Tidak ketinggalan, ada tempat oleh oleh yang bisa kamu datangi selagi datang ke Pelangi Resto ini. Ada berbagai macam jajanan yang bisa kamu beli. Dan tentunya ada chifon keju andalan mereka yang bisa kamu beli untuk buah tangan orang orang terkasih di rumah. Untuk teman teman yang dari luar kota pun, jangan kahwatir. Tempat oleh oleh ini cukup lengkap, jadi kamu tidak perlu repot ke pusat oleh oleh lain.
Resto ini sementara buka pukul 11:00 - 20:00 WIB selama masa pandemi sesuai dengan anjuran dari pemerintah. Kita senantiasa selalu berdoa ya, agar pandemi ini segera berlalu, dan keceriaan muncul kembali di sela sela aktivitas kita. Untuk lokasi nya bisa kalian cek di bawah ini:
Pelangi Tambora Semarang
Alamat: Jl Tambora No 4 Candisari, Semarang.
Reservasi : 024-76444591 / +6285938507620 (Whatsapp)
Instagram: @pelangitambora.smg
https://goo.gl/maps/hGu3A4UaKSeYEz77A
Sampai jumpa di review selanjutnya ya teman teman. Jangan lupa jaga kesehatan!
Comments
Post a Comment